Saturday, August 23, 2014

Day 12 What a Lazy Hazy Day..

Dimulai dengan hari yang sibuk.. Dj masuk sekolah lagi. Semoga tidak ada Drama yang penuh dengan tangisan anak-anak hari ini.

Setelah menyiapkan Dj ke sekolah, saya kembali ke laptop. Ao yang bertugas antar Dj hari ini. Koneksi internet yang lambat, membuat saya harus berlama-lama menunggu semua hasil browsingan. Saya sedang mencari referensi lukisan kamasan untuk karya saya selanjutnya.

Jam 12 saya bersiap-siap untuk menjemput Dj dari sekolah. Saya mandi dan mengganti pakaian kerja saya (baca: piyama) dengan outfit of the day. Akhirnya saya memilih celana tenun print dari koleksi Pusaka buatan saya. Motif tenun print dari Indonesia Timur dengan palette warna yang terang dan menyala menjadi highlight of the day. Saya memadukan celana berpotongan Alladin itu dengan tank top abu-abu, cardigan over sized warna biru serta kalung lebah dari mainan anak-anak berbahan plastik. Siaplah saya berangkat menjemput Dj.


Setelah menjemput Dj, saya makan siang dengan AO dan kedua orang tua saya. Ikan asin Jambal Roti yang cukup langka di Bali menjadi favorit kami. Bandung banget kalau sudah menyangkut urusan makan..

Ada kejadian lucu ketika saya menjemput Dj di sekolah. Saya membawa Batman, si bayi beagle yang ada di rumah. batman hanya tidur tidur dan tidur selama dalam perjalanan. ketika sampai di sekolah Dj, saya melihatnya tidur di kolong kursi mobil, dan waktu saya cek di bawah kursi, ternyata dia tidur di atas sepatu baru yang raib sebelah,  beberapa hari yang lalu... HORREEEE KETEMUUU!! Anjing ini membawa keberuntungan tersendiri buat saya. Karena hampir saja saya membeli sepasang sepatu yang sama karena tak sanggup merasa kehilangan.. hehehehe

Setelah itu saya melanjutkan aktifitas saya dengan berangkat ke kantor. Saya mengatur beberapa pekerjaan dan mengecek beberapa barang dan koleksi yang sedang saya jalankan.

Saya bergegas pulang ke rumah jam 5 sore ketika saya selesai mengerjakan beberapa hal di gudang Ketewel. Saya cukup terburu-buru karena jam 6 sore saya harus sudah siap untuk berangkat lagi ke Bali Fashion Festival di Kuta.

Show yang saya tunggu-tunggu hari ini adalah show Mas Ali Charisma. He is a nice person, a good mentor and a GREAT Designer. Saya berangkat bersama kedua orang tua saya, dan teman-teman saya Maya dan Maria.

Kali ini saya menggunakan Ping Blazer Dress dari label independent saya, mademoiselle Yang dengan dipadukan dengan scarf kuning dari katun dengan proses tenun cagcag dari Negara, Bali.
Saya menggunakan Shelley Clog Shoes buatan Pusaka by neliyo yang baru saya beli tadi.


The show was Great! Ini kali pertama saya datang ke sebuah fashion show dan bisa makan layaknya pergi ke kondangan. Dengan berbagai free flow cocktail dan makanan seperti sashimi, wagyu beef, pad thai, kambing guling, etc etc etc.... Jadi pertanyaannya adalah: "Ini mau nonton fashion show atau mau makan?"



Untuk design, saya masih merasa designer Indonesia jauh memiliki keunikan dibanding dengan designer lain dari manca negara. Designer Indonesia sepertinya lebih banyak bermain-main dengan bahan, tidak asal jadi dan beli jadi dari toko kain, bila memang bahan yang digunakan adalah bahan fabrikasi, biasanya mereka mengolahnya dengan cukup elegant. Two thumbs up!!

Even a great day have to end. Show Ali Charisma menjadi 'gong' tersendiri di hati saya... Great job, Mas Ali..





Enjoy...


No comments:

Post a Comment